Sambang Warga Jalan Trunojoyo, Wali Kota Shalat Isya Berjamaah Di Musala Al Qodiroh

pinned
  • pemkotmadiun_
  • 18 Oct 2023 06:11:10

Sambang Warga Jalan Trunojoyo, Wali Kota Shalat Isya Berjamaah Di Musala Al Qodiroh

Sambang Warga Jalan Trunojoyo, Wali Kota Shalat Isya Berjamaah Di Musala Al Qodiroh

MADIUN - Wali Kota Madiun Maidi kembali menyapa masyarakat dalam kegiatan Shalat Isya Berjamaah. Selasa (17/10), kegiatan tersebut berlangsung di Musala Al Qodiroh, Jalan Trunojoyo, Kota Madiun.

Pada kesempatan itu, wali kota pun berbincang dengan masyarakat. Orang nomor satu di Kota Pendekar tersebut juga mengimbau warga untuk menyampaikan usulan.

"Kurangnya apa, segera sampaikan. Insya Allah akan segera dibenahi," ujarnya.

Dalam kegiatan tersebut, wali kota juga menyalurkan bantuan dari Baznas Kota Madiun kepada warga kurang mampu dan anak yatim/piatu di wilayah Kelurahan Pandean.

Wali kota pun berharap, masyarakat senantiasa menjaga kerukunan. Serta, tidak mudah terpecah karena isu tidak jelas.

"Tetap jaga kekompakan, silaturahmi, dan jangan mudah terpancing hoax," tandasnya. (Ws hendro/irs/diskominfo)

Baca berita selengkapnya di

http://madiunkota.go.id/

#pemkotmadiun #madiun
#madiunkotapendekar
#IndonesiaBicaraBaik

#jatim #beritaterkini
#news #jawatimur #infojakarta
#indonesia #indonesiabagus
#madiun2023

#aseanindonesia2023
#aseanmatters
#aseanepicentrumofgrowth

#agendakotapendekar

  • Bagikan: